Pengertian Paragraf Deduktif

Pengertian Paragraf Deduktif

Masterpendidikan.com – Dalam pelajaran bahasa Indonesia kita pasti sudah mengenal yang namanya paragraf. Paragraf adalah susunan dari beberapa kalimat, yang berisi sebuah gagasan atau ide. Paragraf sendiri bisa dibedakan berdasarkan letak dari gagasan utamanya. Ada yang bernama paragraf deduktif, lalu apa Pengertian Paragraf Deduktif?

Pengertian Paragraf Deduktif

Paragraf deduktif adalah jenis paragraf yang bermula dengan penjabaran tentang hal-hal umum kemudian menjurus ke hal khusus. Pada paragraf deduktif, letak kalimat utama berada di awal paragraf.

Arti deduktif sendiri adalah sesuatu yang bersifat deduksi, bisa kita maknai sebagai sesuatu yang dimulai dari hal yang bersifat umum, yang kemudian menuju hal yang khusus.

Ciri-ciri Jenis Paragraf Deduktif

  1. Kalimat utama atau ide pokok ada pada kalimat pertama paragraf.
  2. Polanya umum-khusus-khusus-khusus.
  3. Kalimat utama diperinci dengan kalimat penjelas.

Contoh Paragraf

  1. Contoh paragraf deduktif singkat
    Kecelakaan akibat mengantuk masih sering terjadi. Tercatat, sepanjang tahun 2018, sudah 12 orang meninggal karena kecelakaan mobil, terutama di jalan tol. Mengendarai mobil saat mengantuk bisa menyebabkan kecelakaan beruntun yang berakibat merugikan banyak orang. Insiden kecelakaan karena mengantuk ini bisa terjadi kapan saja, baik siang maupun malam.
  2. Contoh paragraf deduktif tentang pendidikan
    Belakangan ini, kegiatan belajar mengajar bisa dilakukan secara online tanpa perlu tatap muka. Di era teknologi yang sudah sangat canggih seperti sekarang, ada banyak situs internet yang menawarkan jasa belajar online, baik yang berbayar atau gratis. Situs internet ini misalnya saja Quipper Video.
  3. Contoh paragraf deduktif sebab akibat
    Penyalahgunaan narkoba bisa menyebabkan dampak negatif bagi yang menggunakan. Salah satu akibat yang ditimbulkan dari penyalahgunaan narkoba adalah adanya gangguan mental. Pengguna bisa mengalami kondisi mental yang membuatnya terlihat seperti orang gila.
BACA JUGA :   Pengertian, Ciri dan Macam Esai Beserta Cara Membuatnya

You May Also Like

About the Author: admin