Cara Membuat Nama Profil Menggunakan Font Unik Pada Telegra

Membuat Nama Profil Menggunakan Font Unik Pada Telegram

Masterpendidikan.com – Pada postingan kali ini kita akan membagikan sebuah Cara Membuat Nama Profil Menggunakan Font Unik Pada Telegram. Cara ini tidak perlu menggunakan aplikasi tambahan apapun, bagi kamu yang penasaran bisa ikuti tutorial berikut ini hingga selesai.

Apa Itu Telegram dan Fiturnya

Telegram aplikasi chatting atau sosial media yang terkenal dengan beragai macam fitur dan banyak manfaat. Bukan hanya sebagai chatting dan video call saja, telegram juga bisa kita manfaatkan untuk menonton film, mendapatkan informasi atau berita dan masih banyak lagi.

Selain itu telegram juga sangat mudah untuk kita gunakan, dengan tampilan yang userfriendly dan ringan membuat aplikasi ini sangat digemari para pengguna aplikasi chatting.

Semenjak banyak yang tahu bahwa telegram bisa di manfaatkan untuk menonton film terbaru, seperti drama korea. Banyak para wanita yang memanfaatka telegram hanya sebagai saran menonton film drama tersebut. Tak heran telegram menjadi aplikasi yang terpopuler saat ini.

Membuat Nama Profil Menggunakan Font Unik Pada Telegram

Bahkan dengan menggunakan fitur BOT pada telegram, kita bisa membuat nama profil menjadi lebih keren dengan font yang unik. Biasanya orang memanfaat kan keyboar pihak ketiga untuk mendapatkan font unik. Kali ini hanya menggunakan telegram kamu bisa mendapatkan font unik tersebut.

Bagiamana caranya ? berikut ini tutorial yang bisa kamu coba gunakan :

  • Langkah pertama, kamu buka aplikasi Telegram pada smartphone yang kamu gunakan.
  • Setelah itu, kamu ketikkan pada kolom pencarian atau search “cool font” pilih dan cari bot dengan nama “Cool Font Generate” dan ketuk tombol “Start” untuk menjalankan Bot tersebut.
  • Langkah berikutnya, kamu pilih dan ketuk pada menu “Cool Text Font” dan ketikkan nama profil yang ingin kamu buat. Lanjut dengan “ketuk Icon Send Chat”.
  • Bot akan menampilkan bebagai macam font yang bisa kamu pilih salah satunya. Jika sudah kamu pilih font yang kamu inginkan, maka bot akan mengubah nama profil yang kamu kirim tadi menjadi font yang kamu pilih.
  • Kamu tinggal ketuk dan tahan pada nama tersebut hingga muncul tombol “Copy” dan salin font tersebut.
  • Sekarang kamu tinggal masuk ke profil Telegram kamu dan “Paste atau tempel” font dan tulisan yang sudah kamu salin tadi.
  • Selesai, kamu sudah berhasil mengubah nama profil kamu menggunakan font unik.
BACA JUGA :   Cara daftar ulang BPJS Kesehatan

Demikianlah tutorial yang bisa kamu coba gunakan pada akun dan aplikasi telegram kamu. Semoga tutorial ini bermanfaat dan selamat mencoba dan menggunakan.

You May Also Like

About the Author: Herianto Fitriadi