
Daftar Isi :
Masterpendidikan.com – Candi Prambanan merupakan sebuah destinasi wisata sekaligus budaya yang berlokasi di Kabupaten Sleman, Daerah Istimewa Yogyakarta (DIY). Kita dapat menempuh sekitar kurang lebih selama 30 menit jika kita berangkat dari pusat kota. Artikel ini akan membahas tentang Sejarah Candi Prambanan.
Candi Prambanan atau Candi Loro Jonggrang adalah kompleks candi Hindu terbesar di Indonesia yang dibangun pada abad ke-9 masehi. Candi ini dipersembahkan untuk Trimurti, tiga dewa utama Hindu yaitu Brahma sebagai dewa pencipta, Wishnu sebagai dewa pemelihara, dan Siwa sebagai dewa pemusnah.
Legenda Singkat Roro Jonggrang
Dahulu kala ada seorang putri yang sangat cantik bernama Roro Jonggrang. Kecantikan itu memikat seorang pangeran untuk meminangnya. Roro Jonggrang mengajukan syarat untuk membangun seribu candi dalam semalam sebagai penolakan halus atas pinangan tersebut. Namun, Bandung Bondowoso tetap menyanggupinya.
Asal Usul Singkat Candi Prambanan
Sejarah candi Prambanan ini dimulai pada saat Nusantara masih pada era Kerajaan Hindu-Budha. Pembangunan candi ini diprakarsai oleh Rakai Pikatan. Ia berupaya untuk membangun candi bercorak Hindu yang megah untuk menandingi Candi Borobudur yang bercorak Budha yang sudah dibangun sebelumnya.
Lokasi Candi Prambanan
Candi Prambanan terletak di lingkungan Taman Wisata Prambanan, kurang lebih 17 km ke arah timur dari Yogyakarta, tepatnya di Desa Prambanan Kecamatan Bokoharjo. Lokasi Candi hanya sekitar 100 m dari jalan raya Yogya-Solo, sehingga tidak sulit untuk menemukan Candi ini.
Tiket Masuk Candi Prambanan
Harga tiket masuk Candi Prambanan termasuk agak mahal. Untuk dapat menikmati keindahan Candi Prambanan, pengunjung membayar Rp 40.000 untuk wisatawan domestik dewasa dan Rp 20.000 untuk anak anak.
Itulah informasi singkat tentang sejarah candi prambanan. Selamat menikmati perjalanan kedalam khasanah budaya leluhur nusantara!